Rabbku
Engkaulah sebaik-baiknya Rabb
Guruku
Pendidikku
Yang tetap mau menerimaku
nan penuh khilaf berkarat dosa
andai seluruh mahluk-Mu tahu aibku, kuyakin mereka takkan pernah lagi mau menemuiku
Tapi Kau tidak
Kau malah menarikku, baik aku senang atau terseret, atau tertatih terluka
Kau ubah airmata sesalku menjadi penyuci jiwaku
Sembuh luka dan sakit jiwaku dengan sentuhan cinta-Mu, yang tiada pernah dusta, apalagi bosan melihatku yang terlalu bodoh
Duhai Rabbii..
Terima kasih untuk mau menjadi. lautan maaf dan penerimaan terbaik atas segala peluh dan keluh
Terima kasih Kau buat aku mampu berterima kasih
Ramadan 1439H